Donor Darah di STMIK WIdya Dharma Pontianak



Kegiatan sosial yang diadakan oleh senat mahasiswa STMIK Widya Dharma tanggal 19 februari kemarin yang beralamat kampus jl. Hos cokroaminoto no. 445. Sebelum pada hari kegiatan ini dimulai para anggota SEMA(Senat Mahasiswa) mengajak mahasiswa/i untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini dengan mengumumkan dikelas-kelas di Widya Dharma. Tujuan Kegiatan ini untuk membantu saudara-saudara kita yang sangat membutuhkan yang dijelaskan oleh ketua SEMA dalam mesosialisasikan dikelas-kelas.  

 "Men,, Gue juga Anggota SEMA *siapa nanyak*"
Acara ini dimulai jam 09.00 WIB. Tim PMI tiba di kampus Widya Dharma dan SEMA telah mempersiapkan peralatan yang dibutuhkan. Para calon pendonor telah datang. Sebelum pengambilan darah  dimulai SEMA memberikan snack2 untuk para pendonor.

"Oh iya para anggota SEMA diwajibkan untuk ikut donor darah loh, membuat hati gue senat-cenut mendengarnya."
 
Para Pendonor Mengisi Formulir

Dimulai dari tensi darah

Di mulai dari calon pendonor pertama yang menyerahkan formulir. Mereka di cek tekanan darah alias tensi. Di tahap ini tahap penentuan apakah darah mereka layak untuk didonorkan. Disini pendonor akan ditanya, dan pertanyaannya seperti ini : "Dah Mam Lum?" "dah mandi lum"  "Td malem tidur jam berapa" "ada minum obat beberapa hari ini?" "pernah sakit ini, sakit itu" banyak deh.. Pendonor harus menjawab dengan jujur semua pertanyaan yang di ajukan oleh anggota PMI agar dapat membantu kelancaran acara ini. 

250 **

Setelah itu,, TIM PMI melakukan pengecekan golongan darah. Akan ditentukan apakah golongan darah kita itu A, B, AB atau O. Dan tahap ini sekali gus untuk mencantumkan golongan darah kita ke kantong yang akan kita bawa ke petugas dan akan bersiap mengambil/menyedot darah kita. Disana disediakan 4 tempat untuk berbaring untuk diperiksa lagi dan setelah memenuhi syarat, petugas langsung beraksi menyedot darahnya sesuai dengan berat badannya. Oh iya, kalo berat badanya kurang lebih 45 kg gak diperbolehkan untuk donor darah.

Pura-pura ceria :D
Setelah pengambilan darah selesai para pendonor diberikan makanan ringan seperti susu, snack dan lain2. Berikutnya para pendonor diperbolehkan pulang kerumahnya masing-masing.

Liat juga nih foto-foto yang lainnya :

Dedi kobujer
Menunggu giliran

Tersenyum diatas penderitaan orang lain


Warga Sekitar juga ikut

Dosen juga ikut

Good Bye :(







#avatarfail
Kuning, kuning.. #eaaakkk

Bukti kalo gue juga ikut donor darah.. #penting
absrud
Nih ekspresi teman kita yang ingin berpasrtisisapi tapi gak bisa ikut donor darah karna alasan tertentu

Acara ini selesai jam 11.00, ada sekitar 30 pendonor yang mengisi kantung darah dari 55 calon pendonor. 

Yuk teman-teman mari kita mendonorkan darah kita kepada saudara-saudara kita yang membutuhkan pertolongan kita. Lagi pula banyak manfaat kesahatan dari donor darah bagi kesehatan. Contohnya dapat menjaga kesehatan jantung dan banyak lagi manfaat dari donor darah. 




Thank you :D

Comments

  1. gimana tuh rasanya jadi pendonor, gw belum pernah.. gara-gara berat badan gw yang ngga pernah ideal jadi ngga bisa donor..3curcol

    ReplyDelete
  2. @uzay : rasanya biasa aja kok gak sakit juga,, :D cuma bersa suntikan sebentar abis itu pas darahnya disedot udh gak berasa lagi.. ,

    Kan pas di tahap tensi darah itu kita ditanya dan kita harus jawab jujur,, soalnya ada temen yg sakit maag dipaksaain, pas tranfusi darah selesai dia malah pusing,..

    Berat badan kurang dari 45 kilo gak dibolehkan lom mas.. hehehe

    ReplyDelete
  3. saya juga belum pernah t donor. saya rada takut sama jarum..hehe

    ReplyDelete
  4. Wakakkaaaakak.. donor darahnya di depan ruang kelas saya... kapan ada donor darah lagi..???
    http://technoetnikologi.blogspot.com/

    ReplyDelete
  5. Kunjungi my web ya... http://fransescolife.blogspot.com/

    ReplyDelete

Post a Comment

Satu hal yang anda sering dilupakan "komentar"